Pada tanggal 20 Maret 2023, Kami mengadakan acara doa bersama beserta santunan dan pembagian sembako untuk anak yatim dan dhuafa di sekretariat Yayasan MAJU. Acara ini dihadiri oleh anak-anak binaan Y-MAJU dan relawan Yayasan Mutiara Abadi Jariah Ummat yang turut berpartisipasi dalam kegiatan sosial ini.
Acara diawali dengan pembacaan titipan doa dari para donatur yang telah memberikan dukungan dan kontribusi untuk kegiatan sosial ini. Selanjutnya, dilakukan doa bersama untuk memohon berkah dan rahmat dari Allah SWT agar kegiatan sosial ini dapat membawa manfaat yang besar bagi masyarakat yang membutuhkan.
Selama acara berlangsung, para hadirin juga mendapatkan tausiyah dari ustadz mengenai bulan suci ramdhan dan pentingnya berbagi rezeki dengan sesama. Tidak hanya itu, pada acara tersebut juga dilakukan pembagian santunan dan paket sembako kepada anak yatim dan dhuafa yang membutuhkan. Santunan tersebut diberikan sebagai bentuk kepedulian dan dukungan bagi mereka yang sedang mengalami kesulitan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Kegiatan sosial ini diharapkan dapat membantu mereka yang membutuhkan, serta memperkuat rasa persaudaraan dan kepedulian antar sesama. Selain itu, kegiatan ini juga dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat lainnya untuk melakukan hal yang sama dan memberikan kontribusi positif bagi lingkungan sekitarnya.
Dengan adanya kegiatan sosial ini, kami menunjukkan komitmen kami dalam membantu dan mensejahterakan masyarakat yang membutuhkan. Semoga kegiatan sosial ini dapat menjadi contoh dan inspirasi bagi masyarakat lainnya untuk turut serta dalam memberikan kontribusi positif bagi sesama.